Haloo
apa kabar vrooh.. jumpa sama saya untuk menyapa kalian semua. Pada weekend kali
ini gue mau diskusi (walau lebih bener kalau disebut dengan sharing) dengan
kalian semua tentang game. Emang weekend seperti ini paling cocok untuk
merelaxsasi otak dan tubuh kita yang setelah 6 hari dalam seminggu telah kita
exploitasi dengan berbagai kegiatan yang cukup melelahkan. Biasanya kita isi
dengan kegiatan seperti piknik, traveling dan berbagai macam kegiatan lainnya.
bagi beberapa orang termasuk dengan saya biasanya suka main game di rumah atau
di warnet kalo lagi pengen rame-rame. Terutama game PC.
La
ngomong-ngomong dengan game PC, kalian yang hobbi main game atau emang lo yang
gamer sejati (kalo gue nyebutnya Hard Gamers) pasti sudah gak asing sama sekali
dengan suara “EA Games Chalange Everyrhing” ketika mulai membuka game yang dibarengi dengan
munculnya vidio atau gambar
bagi kalian semua yang pernah
main salah satu game terbitan EA yang jumlahnya terkhir aku liat di https://id.wikipedia.org/wiki/Electronic_Arts
yang totalnya udah lebih dari 150 (Woow). Pasti pernah muncul logo diatas. Gue
sendiri sering main diantara nya “ The sims , Need for Speed, Sims City dan
Battlefield”.
Nah gue kali ini akan bahas
tentang 10 Game Terbaik Luncuran EA Games . oke ayok kita mulai menghitung mundur urutannya mulai dari ...
Game ini rilis
pada tanggal 11 november 2008 (gue masih MTs). Bagi kalian yang suka
petualangan, PARKOUR, dan mempunyai
jiwa pantang menyerah sekaligus kemampuan survival yang tinggi. Kalian gak
perlu cari tantangan kemana-mana lagi karena kalian harus memulainya dengan
main game ini. You must keep calm and
pass every step clearly to the goal. Kalian akan mainin karkater utamannya
yang namanya FAITH. Seorang wanita yang mempunyai tubuh altletis, proporsional
dan cantik. Di dunia Mirror Edge ini, faith adalah seorang yang mempunyai
profesi sebagai Runner, yaitu pengantar berita ilegal. Masa lalu nya sangat
misterius. Sebagai Runner, dia harus memanjat, melompat, berlari secara terus
menerus dan melakukan banyak seni akrobatik yang di jamin keren. Game ini gak
sekedar parkour yang melompat lompat melewati halangan yang ada, tapi kalian
akan dibawa masuk kedalam drama yang menegangkan karena adanya fitur batas
waktu yang harus ditempuh. Dalam waktu singkat kalian harus bisa melewati tiap
rintangan sesingkat mungkin.
Singkatannya DAO
adalah game RPG yang umumnya sama dengan game Rpg lainnya. kalian akan
membangun karakter dan memilih satu diantara tiga ras yaitu Human (manusia),
Elf (peri) dan Dwarf (kurcaci), kemudian memilih job
tiap class sesudahnya.
Sama kan kaya game-game RPG lainnya. perlu kalian semua tau bahwa DAO telah
memenangkan beberapa penghargaan untuk
kategory Best RPG game 2009 dari berbagai ajang penghargaan game. so whats the different? Whats the competitiv
advantage?. Dari keseluruhan game DAO. Sangat dikhususkan untuk pemain yang
sudah DEWASA karena adanya unsur kekerasan, darah, kata-kata kotor dan seks
yang kental sepanjang game. Game RPG ini berjenis open ended game jadi akan ada
banyak sekali jalan cerita yang bisa dimainkan oleh karakter kalian vrooh. Selanjutnya
yang sangat penting dalam memainkan game ini adalah kalian harus benar-benar
memperhatikan dialog-dialog yang terjadi dalam game ini. Karena yang menjadi
inti dari game ini adalah pembicaraan. Jadi selama bermain game ini kalian juga
akan belajar how to comunicate with people. Seru kan ... kaya lagi main film
yang jalan ceritanya kita yang bikin. Masih banyak sekali kelebihan game ini
yang tidak bisa gue jabarkan satu persatu disini. Yang pasti jika kamu hobby
main game RPG, gue saranin jangan lewatin game ini sebelum pensiun. He he he
Walau sudah agak
jadul tapi game ini masih banyak dimainkan banyak gamers termasuk penghuni
kamar sebelah di kontrakan gue he he(btw dia seorang dosen lo). Command &
Conquer yang dilahirkan oleh publisher ternama – EA. Setelah berkutat dengan
seri Tiberium dan Red Alert selama beberapa tahun terakhir, EA memutuskan untuk
meluncurkan sebuah seri yang baru dengan tema semesta yang beda dari dua seri
lainnya. game ini bergenre RTS (Real Time Strategi). Ada 3 negara yang
ditawarkan yaitu China, USA dan GLA (Global Liberation Army). Salah satu yang
menarik dari game yang merupakan revolusi dari Red Arlert ini adalah
disematkannya sistem level up dan experience point yang dapat mengaktifkan
berbagai kemampuan dan skill yang berguna dalam pertempuran. Langsung saja bagi
kalian yang belum pernah main game RTS ini silahkan langsung mainkan dan
berikan review kalian sendiri terhadap salah satu game RTS terbaik ini.
Gue paling
semangat kalo review game ini. Salah satu game yang mengisi waktu-waktu
senggangku di masa MTs dan MAN dulu. Okeh ini game bergenre Simulation lebih
tepatnya yaitu simulasi menjadi walikota yang membangun sebuah kota impian.
Variasi yang ditawarkan game ini tidak terbatas sehingga kalian bisa membuat
sebuah kota dengan imajinasi yang tak terbatas. Namun mirip halnya dengan
sebuah kenyataan, selalu ada tantangan dan masalah yang terjadi dalam setiap
pilihan yang kita buat. kalian bisa membuat kota yang bertemakan agraris
sehingga kota agan lebih mengutamakan hasil alam dan keseimbangan alam. Agan
bisa membuat kota industri yang dapat membuat perekonomian berkembang pesat
namun dapat merusak lingkungan karena polusi dan sampah. Lebih tepatnya agan
akan belajar menjadi walikota dengan berbagai macam masalah dan isu yang
komplex dan bagaimana mengatasinya seperti lingkungan, ekonomi, social,
politik, transportasi, desain tata letak kota, keamanan, export import, wisata
dan lain lain. Bila kalian bercita-cita jadi bupati ketika besar nanti mungkin
belajarlah dahulu (di tes dulu) dengan game ini. He he he.
6. Need For Speed : Underground 2 (2004)
Yang hobby game
balap mobil pasti pernah mainin game
ini. Yang ditawarkan dunia balap dalam game ini sangat banyak mulai dari jenis
jenis balapan yaitu Sprint, Sircuit, Drag, Drift (kaya film tokyo drift), dan
balap resmi. Kalian akan mendapatkan uang dan membuka balapan baru bila sudah
memenangkan setiap balapan yang ada. Dan uang yang kalian dapatkan bisa buat
beli mobil, tune up dan yang paling membuat kecanduan adalah modifikasi mobil. Ha ha ha. Game ini
salah satu game legendaris yang akan selalu di ingat tiap gamers. Yang paling
seru adalah ketika lomba drift-nya yang keren....
5. EA Sport
Banyak sekali
game terbitan EA dalam tiap cabang olahraga yang ada. Mulai dari Seri Nascar
dari cabang Balap Mobil, NBA Live dari cabang basket, seri FIFA dari cabang
Sepak bola.
4. Dead Space (2008)
Unsur yang
dibawakan adalah masa depan dan berlatar luar angkasa di bumbuhi gore and
horror. Semuanya tersaji lengkap dalam menu masakan game dead space.
Mengusung genre survival horror, game ini memang memberikan kesan yang kuat
bagi para pemainnya seperti sound yang “Mengagetkan”. Dead space sempat menjadi
underdog dalam genre survival horror namun pada kenyataannya mampu menjadi game
paling menegangkan pada tahun 2008. Game yang penuh dengan aksi horor yang
menegangkan ini sangat tidak dianjurkan untuk dimainkan oleh anak-anak.
Entertainment Software Rating Board (ESRB) pun memberikan rating M (Mature)
untuk game ini. Betapa tidak, banyak
sekali adegan-adegan sadis dan keras yang terjadi dalam game ini. Bahkan
setelah diterbitkannya sempat menjadi kontroversi di beberapa negara seperti
Jerman, China dan Jepang. Misi utama dalam game ini adalah bertahan hidup dari
serangan mahluk asing Necromorphs. Sebenarnya, Necromorphs sebagian besar
merupakan hasil mutasi mayat-mayat manusia yang terinfeksi DNA mahluk asing
bernama Corruption.
3. The Sims 2 (2004)
Satu lagi game
simulasi yang populer terbitan dari EA games yaitu The Sims 2. Game simulasi
yang hebat hingga mampu membuat kalian semua memainkannya lagi dan lagi. Game
ini mengusung simulasi kehidupan seseorang dari berbagai aspek terutama
Biologis, sosial dan ekonomi. Kalian bisa memainkan banyak karakter dan
memainkkanya sesuai keinginan kalian. Karakter yang nya sangat bervariasi
sehingga anda kalian akan bermain sambil belajar tentang jenis jenis karakter
manusia dan kebutuhan nya. Jadi kaya kuliah manajemen SDM ya .. hohoho.
2. Battlefield 3 (2011)
Merupakan
saingan berat dari Call Of Duty Modern Warfare 3 milik Activision (kaya avanza vs xenia vroo). Dikembangkan
oleh perusahaan game developer kawakan DICE. Game 1st person action shooter ini
rilis pada october 2011. Mode game yang di tawarkan oleh BF 3 ini ada 2 yaitu
campaign dan multiplayer. Banyak reviewer yang mengatakan bahwa mode campaign
dari BF 3 gak lebih bagus dari COD. Ceritanya mbulet dan datar. Tapi untuk
multiplayer emang sangat gue saranin dan inilah kelebihan dari BF 3. Kelebihan
dari BF 3 yang lainnya yaitu tampilan grafis yang MANTAP yang didukung oleh teknologi
grafis Frostbyte 2 yang luar biasa. Selanjutnya yaitu lingkungan permainan yang
sifatnya dinamis sehingga dapat dihancurkan (jadi mirip kenyataan).
Perlengkapan perang dan senjata yang tersedia sangat banyak dan bervariasi. And
pada akhirnya gue Cuma mau bilang “RECOMENDED VRROH”
1. Mass Effect (2010)
Ini dia game
besutan BioWare itu tampaknya sukses menghipnotis para gamer di seluruh dunia
agar selalu memainkannya. Game yang benar-benar terbaik dikelasnya. Kekuatan
paling utama dari game Rpg ini adalah personaliasi.
para karakter yang diciptakan oleh BioWare tersebut dibuat dengan sangat detail.
Mereka adalah beberapa karakter yang sangat menarik yang pernah ada di dalam
video game, di mana desain dan dialog yang bagus tidak hanya untuk pemain
utama. Para penghuni galaksi sangat luarbiasa dan akan menimbulkan lebih banyak
alasan untuk menjelajahi setiap sudut dan berbicara kepada siapa saja. Ada sedikitnya 25 ribu dialog yang dapat
dilakoni dalam ME2 (OMG). Mass Effect
menawarkan beberapa elemen action yang disukai para penggemar shooter dengan beberapa taktik role-playing yang diinginkan para
penggemar RPG, dan Mass Effect 2
meningkatkan kedua area tersebut untuk menghasilkan sistem pertempuran komplit
yang memuaskan. Mass
Effect menawarkan beberapa elemen action yang disukai para
penggemar shooter dengan beberapa taktik role-playing yang diinginkan para
penggemar RPG, dan Mass Effect 2
meningkatkan kedua area tersebut untuk menghasilkan sistem pertempuran komplit
yang memuaskan. Perlu kalian semua tahu bahwa Corey Gaspur sang perancang
pertempuran, adalah gamer yang tak terkalahkan dalam pertandingan Street
Fighter. Raylene Deck yang bertugas merancang Level di ME2, membutuh waktu
lebih dari 2 ribu jam untuk membuat satu Level dalam game.(Can you figure it
out?).